Ini Jadwal Pemeriksa Kesehatan CJH Asal Kabupaten Mukomuko

BERANDA236 Dilihat

Jajat Sudrajat – Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P)

BERITAMUKOMUKO.COM, METRO – Dinas Kesehatan Kabupaten Mukomuko Provinsi Bengkulu akan melakukan pemeriksaan kesehatan kepada para Calon Jemaaah Haji (CJH) asal Kabupaten Mukomuko. Pemeriksaan kesehatan itu, dijadwalkan mulai tanggal 2 hingga 5 Mei 2023 mendatang.

“Minggu depan tepatnya tanggal 2-5 April kita mulai melaksanakan pemeriksaan kesehatan kepada seluruh calon jamaah haji Kabupaten Mukomuko tahun 2023,” kata Kepala Dinas Kesehatan, Bustam Bustomo, SKM melalui Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P), Jajat Sudrajat, Kamis (27/04/2023).

Kata dia, untuk pemeriksaan kesehatan kepada Calon Jemaah Haji (CJH) yang ada di daerah ini akan dilaksanakan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mukomuko.

“Pemeriksaan kesehatan kepada CJH ini akan kita bagi jadwalnya selama 4 hari sesuai jadwal yang telah kita tentukan,”ujarnya.

Masih kata Jajad, Calon Jamaah Haji Kabupaten Mukomuko yang akan kita lakukan pemeriksaan kesehatan sebanyak 169 orang yang tersebar di beberapa kecamatan di daerah ini.

“CJH yang kita periksa sebanyak 169 orang,”demikian Jajat (**Abd)