Hujan Lebat, Terpantau 2 Titik di Kecamatan Penarik Terendam

BERANDA6208 Dilihat

Banjir rrendam rumah Ketua RT di Desa Mekar Mulya Kecamatan Penarik Kabupaten Mukomuko Provinsi Bengkulu, Selasa (08/08 /2023) malam

BERITAMUKOMUKO.COM, PENARIK – Hujan lebat yang mengguyur wilayah Kecamatan Penarik Kabupaten Mukomuko Provinsi Bengkulu, Selasa (08/08/2023) malam menyebabkan beberapa rumah terendam banjir.

Anggota BPD Desa Mekar Mulya, Rusman Wijaya mengatakan, 2 unit rumah di wilayahnya terendam banjir. “Dua unit rumah terendam banjir, salah satunya milik pak RT,” kata Risman, Selasa (08/08 /2023) di lokasi banjir.

BACA JUGA : DPRD Mukomuko Pastikan, Pengobatan ODGJ Gratis

Saat ini, warga dibantu perangkat desa dan BPD sedang mengevakuasi perabotan rumah milik RT. Ia mengungkapkan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.

Camat Penarik, Khairul Saleh mengatakan, hujan deras yang mengguyur lebih dari satu jam diduga menyebabkannya banjir di dua titik yakni Desa Mekar Mulya dan Sidodadi.

BACA JUGA : Kapolres Mukomuko Tanggapi Video yang Beredar Berisi Keluhan Masyarakat Saat Antri BBM

“Benar, hujannya nggak sampai 2 jam, banjir terjadi di dua titik, yakni Desa Mekar Mulya dan Sidodadi. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini,” terang Camat.

Camat Penarik menerangkan, banjir yang terjadi di desa Mekar Mulya disebabkan gorong-gorong yang tersumbat pelepah sawit.

“Yang di Sidodadi, dihulunya ada aktivitas penebang pohon karet, bah, sampah dari daunya ini diperkirakan menyumbat gorong-gorong. Selain itu, wilayah tersebut merupakan dataran rendah. Saat ini air mulai surut.” demikian Camat Penarik. (* *YN)