LSM Lira Mukomuko Akan Kawal Penyaluran Program Peningkatan Rumah Layak Huni

BERANDA2520 Dilihat

Berita Mukomuko, Metro – Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Lumbung Informasi Rakyat (Lira) Kabupaten Mukomuko mengajak masyarakat untuk mengawal pelaksanaan program peningkatan rumah layak huni.

Ketua Lira Kabupaten Mukomuko, Salman Alfarizi mengatakan program tersebut merupakan kebijakan Pemerintah Pusat untuk masyarakat yang dinilai kurang mampu.

Ketua LSM Lira Mukomuko – Salman Alfarizi (dok YN)

Ia mengungkapkan, saat ini program peningkatan rumah layak huni sedang dalam proses verifikasi Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kabupaten Mukomuko.

“Ini kan program Pemerintah Pusat untuk Daerah, salah satunya masyarakat di Kabupaten Mukomuko, artinya masyarakat kita memiliki kesempatan untuk memiliki rumah layak huni,” kata Salman, Selasa (25/01/2022).

Salman berharap, kebijakan tersebut benar-benar tepat sasaran dan tidak ada oknum yang mengambil keuntungan untuk kepentingan pribadi.

“Kami siap menerima pengaduan jika dalam pelaksanaan program ini ada oknum – oknum yang memanfaatkan program ini untuk kepentingan pribadi, alias memperkaya diri sendiri, ” tegasnya.

Ketua Lira Mukomuko menyampaikan hal ini untuk mengantisipasi adanya kecurangan hingga menyebabkan kerugian pada penerima program.

“Memang benar, anggaran ini disalurkan melalui rekening penerima, namun indikasi pemotongan dana ini menggunakan metode seperti apa, kami sudah menemukan dugaanya. Kami pastikan akan mengawal program ini sampai selesai. Kasihan masyarakat kalau anggaranya sampai di ‘sunat’, jangan berfikir masyarakat dapat dana cuma – cuma dalam program ini, lalu se enaknya mau motong anggaran. Ini uang rakyat yang peruntukanya ya untuk rakyat.” pungkasnya (cty)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *